Tuesday, October 2, 2012

Backpacking


Bandung, 29 September 2012

Malam minggu, di kota lain.

Hari ini, saya membuat status di akun facebook dan twitter milik saya, bahwa saya mulai ketagihan menjadi backpacker. Saya jatuh cinta dengan ide melakukan perjalanan seminimalis mungkin tapi tetap nyaman ini. Kecanduan. Dan kebetulan, status ini saya buat dalam perjalanan saya menuju Parijs Van Java.

Menjadi backpacker adalah ide baru buat saya, meskipun travelling membuat saya selalu jatuh cinta sejak pertama kali saya bekerja dan ditugaskan ke daerah baru. Kesempatan untuk mengeksplorasi wilayah-wilayah yang belum pernah saya kunjungi sebelumnya. Mendapatkan suasana baru dan menemukan hal-hal tak terduga dalam penjelajahannya.

Dimulai dari perjalanan ke Sawarna di awal bulan, kemudian ke Bandung hari ini hanya menegaskan bahwa menjadi backpacker tidak selalu harus sengsara. Meskipun, memang ya.. beberapa transportasi ke tempat-tempat yang jarang dikunjungi orang membutuhkan perjuangan khusus (misalnya : antimo) atau ketepatan mengemas barang sehingga semua barang yang dibutuhkan bisa ditampung dalam satu tas ransel. Tapi, semua itu selalu sepadan dengan hasilnya : seulas senyum lebar, pengalaman baru dan teman-teman baru. :D

Seperti kata Windy Ariestanty dalam bukunya, Life Traveller, perjalanan memang tidak selalu menghasilkan sesuatu. Terkadang malah perjalanan yang begitu dinantikan hanya menjadi perjalanan yang biasa-biasa saja, dan bisa terjadi sebaliknya. Kita, tidak bisa memaksa suatu perjalanan memiliki makna khusus. Yang bisa kita lakukan hanya menikmati setiap detiknya.

Satu hal khusus yang memang harus disiapkan ketika berpetualang menggunakan ransel selain uang adalah : jiwa petualangan yang disetel pol mentok maksimal. Karena ada tempat-tempat baru (dan seringnya ternyata berbudget murah.. hehehehehe…), teman-teman baru dan hal-hal baru yang bisa kita temui, dapatkan, nikmati. Bahkan, siapa tahu mungkin mengubah cara kita memandang hidup.

Well, jam sudah menunjukkan pukul 11 malam, waktunya dandan cantik dan nongkrong unyuh di kota ini.

Cheers,
Amel

P.s : Life is fascinating and always gives you interesting story!!! You’ll never know what you get.. All you have to do is just have fun and embrace all possibilities.. *smooches*

No comments:

Post a Comment